Willem de Kooning lahir di Rotterdam - Belanda, pada 24
April 1904 dan meninggal pada 19 Maret 1997. Orang tuanya, Leendert de Kooning
dan Cornelia Nobel, bercerai pada tahun 1907, Willem de Kooning awalnya tinggal
bersama ayahnya dan kemudian dengan ibunya. Dia meninggalkan sekolah pada tahun
1916 dan magang di sebuah perusahaan seniman komersial. Hingga tahun 1924, ia mengikuti
sekolah kelas malam di “ Academie van Beeldende Kunsten en Wetenschappen
Technische “ ( akademi seni rupa dan ilmu terapan, Rotterdam ) sekarang bernama " Willem de Kooning Academie".
Pada tahun 1926 de Kooning melakukan perjalanan ke Amerika
Serikat, dia tinggal di Newport News, Virginia, kemudian pada tahun 1927 ia
pindah ke Manhattan dan membuka studio lukis disana, selain melukis, Willem de Kooning
juga membuka jasa pertukangan, lukisan dekorasi interior ruangan dan seni
komersil lainya .
Pada tahun 1928 ia bergabung dengan perhimpunan seni di
Woodstock, New York. Di sana dia bertemu dengan beberapa seniman modern Manhattan,
diantaranya adalah Stuart Davis, Arshile Gorky dan John Graham, oleh Willem de Kooning mereka
disebut "Three Musketeers.
Lukisan karya Willem de Kooning banyak dipengaruhi oleh gaya
seniman Arshile Gorky, dimana Gorky dianggap sebagai master oleh de Kooning.
Pada Tahun 1934 Willem De Kooning bergabung dengan “ Artists
Union “, dan pada tahun 1935 Willem de Kooning mendapatkan proyek seni dari “Federal Art Project “ untuk mendesain
sejumlah mural Perumahan di Williamsburg, Brookly. Di tahun 1936, Willem de
Kooning meninggalkan “ Federal Art Project “ karena ia tidak memiliki status resmi
sebagai warga negara Amerika, kemudian ia mulai bekerja penuh waktu sebagai
seorang seniman, ia juga membuka pelajaran kursus seni lukis.
Lukisan karya Willem de Kooning pada tahun 1930-an dan awal
1940-an bergaya abstrak memiliki ciri khas bentuk geometris atau biomorphic dengan
warna kuat. Gaya lukisanya menunjukkan pengaruh kuat dari teman-teman nya,
seperti Davis, Gorky dan Graham, tetapi juga dari Arp, Joan MirĂ³, Mondrian dan
Picasso. Pada tahun-tahun yang sama de
Kooning juga melukis satu seri lukisan figur pria dalam pose berdiri atau
duduk, namun banyak di antaranya yang belum selesai.
Pada Tahun 1946 hingga
1949, Lukisan karya Willem de Kooning memiliki
ciri khas banyak menggunakan warna hitam dan putih, dengan sedikit sentuhan
warna cerah lainya. Pada masa ini, gaya lukisan Willem de Kooning dianggap
penting pengaruhnya untuk sejarah seni Abstrak Ekspresionisme, baik dalam
metode perpaduan warna dan tehnik nya dalam berkarya.
Willem De Kooning juga terkenal dengan lukisan seri “ Women”,
dimulai pada tahun 1950, saat itu setelah bertemu dengan calon istrinya, terakhir
dari seri lukisan bertema figur wanita adalah Lukisanya “Women VI”. Figur wanita merupakan sebuah simbol
penting bagi karir seni dan kehidupan Willem de Kooning.
Pada periode Duna modern, beberapa lukisan karya Willem De
Kooning telah terjual dengan rekor harga fantastis. Pada bulan November 2006,
David Geffen menjual koleksinya, lukisan karya Willem de Kooning berjudul “ Women III “ kepada Steven A. Cohen senilai US$
137.500.000.
Pada Bulan September Tahun 2015, lukisan Willem de Kooning berjudul
"Interchange" telah memecahkan
rekor sebagai karya seni termahal di Dunia, dengan penjualan senilai US$
300.000.000 atau setara Rp.3,9 Triliun.
A tree in Naples by Willem de Kooning, 204 cm x 178 cm, oil on canvas, 1960
Asheville by Willem de Kooning, oil on canvas, 1948
Door to the River by Willem de Kooning, oil on canvas, 1960
Excavation by Willem de Kooning, 206 cm x 257 cm, oil on canvas, 1950
*) Location: Art Institute of Chicago Building
Gotham News by Willem de Kooning, oil on canvas, 1955
Interchange by Willem de Kooning, 200.7cm x 175.3cm, oil on canvas, 1955
Marilyn Monroe by Willem de Kooning, oil on canvas, 1954
Pirate (Untitled II) by Willem de Kooning, 223 cm x 194 cm, oil on canvas, 1981
Police Gazette by Willem de Kooning, oil on canvas, 1955
Queen of Hearts by Willem de Kooning, oil on canvas, 1943
Two Figures in a Landscape by Willem de Kooning, oil on canvas, 1950
Untitled by Willem de Kooning, oil on canvas, 1958
Untitled V by Willem de Kooning, 203 cm x 178 cm, oil on canvas, 1982
Untitled XI by Willem de Kooning, oil on canvas
Whose Name Was Writ in Water by Willem de Kooning, oil on canvas, 1975
Woman and Bicycle by Willem de Kooning, oil on canvas, 1953
Woman by Willem de Kooning, oil on canvas, 1944
Woman I by Willem de Kooning, 193 cm x 147 cm, oil on canvas, 1950-52
Woman II by Willem de Kooning, 150 cm x 109 cm, oil on canvas, 1952
Woman III by Willem de Kooning, 172.7 cm x 123.2 cm, oil on canvas, 1953
*) Collection of Steven A. Cohen
Woman V by Willem de Kooning, oil on canvas, 1953
Women VI by Willem de Kooning, 1953
0 komentar:
Post a Comment